Kebanyakan Nyeri Pinggang Bukan Masalah Serius


Pernahkah Anda mengalami nyeri pinggang? Perlu diketahui, bahwa 80 - 90 % manusia pernah mengalami nyeri pinggang. Mengingat tingginya angka kejadian nyeri pinggang pada populasi manusia, maka bukan tidak mungkin Anda juga akan mengalami nyeri pinggang.

Namun, kabar baiknya ternyata 60% dari nyeri pinggang tidak disebabkan oleh penyakit atau gangguan kesehatan yang serius. Sebagian nyeri pinggang disebabkan oleh cedera pada otot (strain ) pinggang yang bisa sembuh dalam beberapa hari.

Selain strain otot, kebiasaan kurang sehat seperti mengangkat benda berat dari lantai dengan posisi membungkuk, duduk terlalu lama di depan layar komputer tanpa jeda ( break ) juga turut andil menyebabkan nyeri pinggang.

Hanya sebagian kecil nyeri pinggang disebabkan kondisi kesehatan / penyakit yang serius. Para ahli membuat kriteria tanda-tanda serius pada nyeri pinggang yang disebut dengan bendera merah ( red flag ) , diantaranya :
  1. Gangguan BAB ( buang air besar ) / BAK ( buang air kecil )
  2. Kesemutan atau mati rasa pada satu atau kedua sisi kaki.
  3. Kelemahan pada tungkai dan kesulitan berjalan
Karena sebagian besar nyeri pinggang bukan disebabkan penyakit serius , maka jangan terlalu khawatir saat Anda mengalami nyeri pinggang. Rasa cemas dan ketakutan yang berlebihan justru akan memperparah keadaan nyeri pinggang dan menghambat pemulihannya. Baca : Kurangi Nyeri Dengan Memahami 6 Hal Ini
Bila saat ini Anda tengah mengalami nyeri pinggang, lakukan beberapa tips berikut :
  1. Kompres hangat / dingin
  2. Minum Paracetamol sesuai dosis
  3. Gunakan balsem atau krim pereda nyeri
  4. Atur posisi tidur
  5. Gunakan korset lumbal
  6. Jangan bedrest lebih dari dua hari
  7. Olah raga ringan bila nyeri mulai reda.
Tips diatas dapat Anda coba saat Anda mengalami sakit pinggang. Bila dalam waktu lebih dari dua minggu nyeri pinggang Anda tidak berangsur reda, kunjungi dokter atau fisioterapis di fasilitas pelayanan kesehatan.
BERIKAN KOMENTAR ()